Program latihan servis bawah bola voli mini dengan menggunakan metode keseluruhan Slideshare uses cookies to improve functionality and performance, and to provide you with relevant advertising. If you continue browsing the site, you agree to the use of cookies on this website.



Bagimanakah latihan voli untuk anak usia SD SMP dan SMA? Mungkin dari kebanyakan kita menganggap melatih meraka sama saja. Entah variasi latihan, lapangan, bola dan lain-lain. Jika kita berbicara prestasi tentunya akan berbeda cara melatih mereka (anak SD SMP dan SMA). Dari segi usia serta fisik jelas beda sehingga membutuhkan penangan yang berbeda pula.
Oleh karena hal tersebut diatas zonapelatih akan membahas bagaimana program latihan voli untuk anak SD SMP dan SMA. Namun sebelum saya sampaikan terlbih dahulu Anda wajib paham tentang latihan yang cocok serta sesuai dengan kondisi atlet. Karena setiap prestasi yang didapat pasti tak lepas dari salah satu faktor yaitu LATIHAN. Sehingga Anda wajib paham dahulu komponen-komponen fisik. Jika belum paham Anda bisa baca KOMPONEN-KOMPONEN LATIHAN FISIK
Setelah Anda paham akan komponen-komponen latihan fisik, maka Anda akan lebih mudah dalam membuat dan menentukan program latihan untuk atlet usia SD SMP dan SMA bukan? Namun Anda harus belajar lebih lagi, karena kita sedang berbicara mengenai latihan untuk prestasi atlet jadi bukan asal-aslan melatih ya.
Selain latihan fisik seorang atlet juga wajib latihan teknik, latihan taktik serta yang tak kalah penting yaitu latihan mental. Dengan begitu kita sebagai pelatih sudah membekali atlet kita untuk lebih ceapt berkembang. Meski kita tahu bahwa kondisi fisik merupakan usur penting hampir diseluruh cabang olahraga. Sehinga harus diperhatika secara serius.

Cara Mempersiapkan Latihan Kondisi Fisik Atlet Voli Usia SD SMP dan SMA Secara Umum

A. Pemanasan
Dalam hal pemanasan Anda bisa mengunakan latihan lari mengelilingi lapangan. latihan lari bisa berfungsi untuk pemanasan serta untuk meningkatkan kemampuan kerja jantung, paru-paru serta tungkai kaki. Latihan lari bisa dilakukan selama 30-60 menit setiap 2-3 kali seminggu guna unruk meningkatkan kemampuan daya tahan aerobik serta kebugaran umum atlet itu sendiri.
B. Program Latihan Senam
Bentuk altihan senam bergua untuk peregangan seluruh bagian tubuh serta persendian atlet. Dengan memilih senam yang benar makan akan semakin bagus persiapan sang atlet dalam latihan
C. Gunakan Loncat Tali
Program latihan juga bisa mengunakan latihan loncat tali. Dlaam hal ini juga mempengaruhi daya tahan, kelincahan kaki, serta kecepatan atlet. Selain itu juga melatih kemampuan gerak pergelangan tangan agar lebbih lentur serta kuat. Untuklatihan loncat tali Anda bisa variasikan dengan menggunakan dua kaki, atau salah satu kaki bergantian dan variasi-variasi lainnya.
D. Variasikan Latihan
Dalam altiha ini bisa Anda menggunakan berbagai alat bantu seperti bangku, kayu, tiang, tongkat, tangga. Tujuan dari itu semua untuk lebih komplek dalam latihan fisik serta memperkaya gerakan bagi sang pemain itu sendiri. Karena dalam permainan voli membutuhkan gerakan yang lincah, gesit, power dan tentunya koordinasi gerakan yang baik pula.
E. Latihlah Pendinginan yang benar
Pelatih juga wajib melatihkan serta menjelaskan pentingnya pemanasan serta pendinginan. Dimana kedua hal tersebut juga penting dalam latihan. Pendinginan dilakukan setelah program latihan selesai berguna untuk membuat rileks otot. Bentuk latihan pendinginan bisa menggunakan senam atau hanya dengan gerakan meregangkan otot.

Program Latihan Bola Voli Khusus

Setelah melakukan latihan secara umum kini Anda wajib menyiapkan latihan khusus. Dimaan kata khusus ini bisa diartikal sebagai latihan yang lebih ke teknik dan taktik dalam permainan bola voli itu sendiri.
A. Latihan Servis
Pukulan servis yaitu pukulan permulaan dalam pertandingan voli. Namun saat ini pukulan servis sudah berkembang sebagai serangan awal (pukulan serangan). Tentunya hal tersebut bisa dilakukan oleh yang sudah ahli dalam melakukan servis mematikan hehehe. Servis sendiri bisa dilakukan menggunakan tiga cara yaitu:
1. Servis dengan ayunan lengan dari bawah
Servis menggunakan ayunan tangan dari bawah biasa disebut dengan underhand service. Cara melakukannya sebagai berikuti:
a. Berdiri menghadap ke lapangan, salah satu kaki di depan, dan salah satu tangan memegang bola di depan badan dengan sikut ditekuk.
b. Lambungkan bola yang dipegang setinggi pundak, bersamaan dengan ayunan lurus tangan yang lain ke belakang.

Program Latihan Bola Voli

d. Ayunkan tangan lurus ke depan dan pergelangan tangan ditegangkan.
e. Perkenaan tangan pada bagian belakang bawah bola.
f. Setelah memukul, pindahkan berat badan ke depan. Caranya dengan melangkahkan kaki belakang dan segera masuk kelapangan.
2. Servis dengan ayunan lengan dari samping
Servis dengan ayunan tangan dari samping disebut juga slider floating overhand. Cara melakukannya sebagai berikut.
a. Berdiri menyamping arah servis, kedua kaki sejajar, salah satu tangan memegang bola, dan tangan untuk memukul dalam posisi menggenggam.
b. Lambungkan bola setinggi bahu, ayun lengan pukul dengan gerak melingkar ke arah bola samping.
c. Perkenaan tangan dan bola berada di depan pundak lengan yang memegang bola. Keadaan lengan tetap lurus.
d. Setelah melakukan pukulan, gerakan lengan dibawa lurus ke depan, berat badan dipindahkan ke depan, dan segera memasuki lapangan.

Program Latihan Bola Voli Ministry



Servis dengan ayunan tangan dari atas disebut juga floating overhand serve. Cara melakukannya sebagai berikut.
a. Berdiri menghadap arah pukulan, salah satu kaki di depan, bola dipegang sesuai kaki depan, tangan yang lain lurus ke atas.
b. Lambungkan bola ke atas-depan kepala, tangan yang memukul bola dilecutkan dari bagian atas kepala. Bola dipukul pada bagian tengah-belakang bola.
c. Pindahkan berat badan ke depan mengikuti arah bola dan segera masuk ke lapangan.
4. Latihan servis
Servis dilakukan dengan tangan. Oleh karena itu, kekuatan tangan sangat diperlukan. Berikut cara melakukan latihan kekuatan lengan dan teknik melakukan servis.
a. Mengayun bola dari bawah Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
1. Berdiri di belakang garis serang, menghadap ke net.
2. Ayunkan bola dari samping badan, kemudian lemparkan.

b. Melempar bola melalui atas kepala Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
1. Berdiri di belakang garis serang, tubuh menghadap ke net.
2. Lemparkan bola melalui atas kepala dengan tangan lurus. Lemparan harus melintasi net.


Latihan ini dapat dilakukan untuk latihan servis dari bawah, samping, dan atas. Berikut akan diuraikan latihan servis dari bawah.
Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
1. Lakukan teknik servis dari bawah di belakang garis serang hingga melintasi net.
3. Setelah lancar lakukan servis dari bawah dengan tambahan jarak.
4. Penambahan jarak dilakukan secara bertahap hingga kamu dapat melakukannya dari belakang garis servis.
d. Passing
Passing adalah teknik mengoperkan bola kepada teman satu tim. Passing merupakan langkah awal penyusunan serangan kepada lawan. Teknik passing terdiri atas dua, yaitu passing atas dan passing bawah.
1. Passing atas
Passing atas dilakukan ketika mengoperkan bola tinggi. Selain itu, passing atas dapat digunakan untuk teknik mengumpan. Berikut cara melakukan passing atas.
+ Berdiri menghadap arah datangnya bola, kedua kaki dibuka selebar bahu dengan salah satu kaki di depan, lutut agak ditekuk.
Rangkuman bola voli
+ Kedua tangan diangkat di depan-atas dahi, jari-jari tangan menghadap ke atas membentuk cekungan.
+ Ketika bola tepat berada di depan-atas dahi, lakukan gerakan mendorong sampai sikut lurus. Perkenaan bola pada ruas jari pertama dan kedua. Dorongan lengan harus dibantu dengan lecutan pergelangan tangan untuk menghasilkan gerakan memantul.
+ Setelah bola didorong dengan bantuan lecutan pergelangan tangan hingga sikut agak lurus, pindahkan berat badan dengan melangkahkan kaki ke depan, dan kembali dalam posisi siap.
Untuk memudahkanmu melakukan passing atas, lakukan beberapa latihan berikut. Lakukan dengan sungguh-sungguh.
a. Melambungkan bola dengan dua tangan
+ Posisi badan berdiri sambil memegang bola di depan badan dengan dua tangan.
+ Lambungkan bola di depan badan, kemudian tangkap kembali dengan dua telapak tangan di atas dahi.
+ Lakukan latihan selama 30 detik, kemudian hitung lambungan yang kalian peroleh.
b. Mem-passing atas bola
+ Posisi badan berdiri sambil memegang bola di depan-atas dahi dengan dua tangan, telapak tangan menghadap ke atas.
+ Lambungan harus lurus ke atas dan dapat diterima kembali dengan kedua tangan.


Passing bawah biasanya dilakukan untuk mengoper bola-bola pendek. Berikut cara melakukan teknik passing bawah.
+ Berdiri menghadap arah datangnya bola, salah satu kaki di depan, kedua lutut ditekuk, dan badan agak dicondongkan ke depan.
+ Kedua tangan saling berpegangan, salah satu punggung telapak tangan berada pada telapak tangan yang lain.
+ Ketika bola datang, ayunkan kedua lengan dari bawah, sumbu gerakan dari persendian bahu, dan sikut lurus.
+ Perkenaan bola pada bagian atas pergelangan tangan.
+ Setelah melakukan gerak operan, langkahkan kaki belakang ke depan untuk mengambil posisi siap.
Passing bawah merupakan teknik yang sangat dominan saat permainan bola voli. Oleh karena itu, teknik ini harus dikuasai. Berikut beberapa latihan teknik passing bawah.
a. Passing bawah di tempat
+ Buatlah lingkaran dengan diameter 1,5 meter dan kamu masuk pada lingkaran tersebut.
+ Latihan dilakukan di dalam lingkaran, upayakan supaya kamu dan bola tidak keluar dari lingkaran.
b. Passing bawah sambil berjalan ke depan.
+ Lakukan teknik passing bawah sambil berjalan ke depan.
+ Upayakan bola tidak terpisah.


Smash adalah serangan utama berupa pukulan keras ke daerah lawan. Teknik ini bertujuan untuk memenangkan pertandingan.
Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam melakukan smash, yaitu langkah awalan, tolakan, saat memukul bola, dan pendaratan. Berikut cara melakukan teknik smash.
1. Berdiri serong 45 derajat dengan jarak 3-4 meter dari net.
2. Lakukan dua langkah biasa ke depan. Pada langkah kedua diperlebar, kemudian kaki dirapatkan.
3. Setelah kaki dirapatkan, lakukan gerakan meloncat sambil melecutkan tangan yang akan memukul ke atas-belakang kepala, kemudian lakukan gerak memukul.
Dengan begini Anda akan semakin paham bagaimana membuat program latihan voli untuk anak usia SD SMP dan SMA.
Untuk selanjutnya akan saya bahas mengenai strategi dalam bermain voli. Share n Follow ya bila dirasa artikel ini bermanfaat
Advertisement
Berapa ukuran panjang dan lebar bola voli? Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dan juga termasuk pemain voli itu sendiri. Namun terkadang Anda juga terbesit pertanyaan diatas. Berapa ukuran lapangan bola voli?

Ukuran gambar lapangan bola voli mempunyai sebuah patokan. Dimana ukuran lapangan voli berpatokan menggunakan standar nasional internasional. Dengan menggunakan patokan standar tersebut otomatis luas ukuran lapanga bola voli akan sama. Meski sebenarnya lapangan voli itu juga ada ukuran versi mininya. Dan zonapelatih akan membahasnya buat Anda semua yang menggemari permainan bola voli ini.

Gambar Lapangan Bola Voli dan Ukurannya


Adapun keterangan mengenai gambar serta ukuran lapangan bola voli yaitu sebagai berikut.

1. Ukuran lapangan bola voli standar internasional

> Panjang lapangan bola voli: 18 meter

Teknik Latihan Bola Voli

> Panjang garis serang lapangan bola voli: 3 meter
> Lebar garis lapangan bola voli: 5 centimeter

2. Ukuran lapangan bola voli mini


> Panjangnya 12 meter
> Tinggi net putra 2,1 meter

3. Ukuran net bola voli

Untuk ukuran tinggi net bola voli pria dan wanita adalah sebagai berikut:
* Ukuran tinggi net bola voli putra: 2,43 meter
* Panjang net bola voli: 9 meter
* Ukuran tinggi antena pada net bola voli: 80 cm (berada di atas net)
* Renggan antara tiang net dengan garis tepi / samping lapangan bola voli: 0,5 – 1 meter
* Pita tepian samping net bola voli: 5 cm (dengan panjang 1 meter)
* Ukuran mata jala net bola voli: 10 cm (berbentuk persegi)

4. Ukuran bola voli

Bola voli juga mempunyai ukuran tersendiri, berikut rincian ukuran bola voli resmi nasional dan internasional.
> Ukuran keliling bola voli: 65 – 67 cm
> Tekanan bola voli: 0.30 – 0.325 kg/cm2 (4.26-4.61 psi, 294.3-318.82 mbar atau hPa).

Dan untuk ukuran bola voli mini adalah bola ukuran nomor 4

5. Jumlah pemain bola voli

a. Jumlah pemain boal voli senior

Dalam sebuah tim bola voli terdiri dari 6 pemain yang berada di lapangan. Sedangkan untuk jumlah pemain cadangan ada 4 pemain. Sehingga total jumlah pemain dalam satu tim dalam sebuah kompetisi ada 10 pemain.
Dan untuk pemain yang berada di dalam lapangan ketika pertandingan minimal 4 pemain. Sehingga ketika pemain kurang dari 4 orang makan tim tersebut tidak dapat bermain atau dianggap aklah oleh wasit.

b. Jumlah pemain bola voli mini

Permain bola voli mini merupakan salah satu materi pembelajaran pendidikan jasmani yang diterapkan di Sekolah Dasar. Permainan bola voli mini mempunyai perbedaan dengan permainan bolavoli pada umumnya,karena dalam permainan bola voli mini jumlah pemain yang dibutuhkan dalam satu regu 4 orang pemain dengan 2 orang cadangan dan pertandingan dua set kemenangan, 2-0 atau 2-1 .

6. Tugas Pemain Bola Voli

Lapangan
Adapaun pemain bola voli menempati posisi dan tugas yang berbeda pula seperti:
a. Tosser: merupakan pemain yang mengatur serangan atau pemberi umpan kepada smasher.
b. Smasher atau spiker: merupakan pemain yang bertugas untuk melakukan smash atau serangan untuk memperoleh point. Namun pemain ini juga dapat berfungsi sebagai blocker ketika tim bertahan.
c. Libero: pemain yang berada di posisi belakang, bertugas sebagai defender atau orang yang menerima bola smash dari tim lawan.
d. Server: Pemain yang mempunyai tugas sebagai servis, setelah melakukan servis akan berfungsi sebagai defender.
Itulah pemabahasan lengkap mengenai permainan bola voli beserta ukurannya lapangannya. Semoga materi diatas bermanfaat buat Anda. Jangan lupa share ke teman lainnya!
Advertisement